VIRAL, JEMBATAN TEBING PERTAMA DI INDONESIA WISATA GUMUK RECO SEPAKUNG

Halo sobat-sobat Smartphonegraphers semua, apa kabar ?, semoga sehat selalu ya. Nah kali ini saya akan sharing perjalanan saya di spot foto terbaru yang sedang viral di dunia maya, sebut saja Instagram, Facebook dan sebagainya. Ini dia Jembatan Tebing Sepakung.



Jembatan Tebing Gumuk Reco



VIRAL

Baru-baru ini di musim penghujan yang setiap harinya selalu gerimis maupun hujan, dunia maya di hebohkan dengan spot foto viral berupa sebuah jembatan. Jembatan ini bukanlah jembatan penghubung antar kampung maupun antar kota, apalagi antar pulau. Juga bukan jembatan keren yang dibangun megah dan juga bukan jembatan panjang yang selalu membuat kita bertanya bagaimana membuatnya, melainkan hanyalah jembatan kecil sepanjang kurang lebih 10 meter.


JEMBATAN TEBING

Lhah kenapa jembatan kecil ini bisa viral ?, yak perlu sobat ketahui, jembatan ini dibangun disamping tebing kokoh yang sangat tinggi dengan medan yang sangat berbahaya dan memacu adrenalin. Jembatan ini menjorok ke arah pemandangan luas landscape yang berisi bukit dan sawah di kejauhan. Walau tidak begitu panjang, lumayan lah membuat anda merinding.

Pemandangan Tebing

Jembatan ini masih dalam proses pembangunan dan belum selesai, saat saya bertanya kepada pengurus wisata yang ada disini, spot foto jembatan bukit ini akan buka pada Minggu, 10 Februari 2019 besok.


GUMUK RECO

Nah bagi sobat yang belum tahu, jembatan ini berada di wisata Gumuk Reco, salah satu wisata andalan Desa Wisata Sepakung. Gumuk Reco sendiri merupakan wisata yang sebenarnya bukan wisata baru ataupun wisata pendatang, tapi merupakan wisata yang cukup lama ada melengkapi destinasi wisata lain di Desa Sepakung.

Gumuk Reco berada di Dusun Kenongo, Desa Sepakung, Kecamatan Banyubiru, Kabupaten Semarang Provinsi Jawa Tengah. Wisata ini sebenarnya memiliki daya tarik yang sangat luar biasa, namun belum begitu terekspose sehingga belum begitu dikenal.

Rawa Pening

Selain spot foto jembatan tebing, ada spot foto lain seperti ayunan langit yang lebih dulu viral di media sosial yang bisa membuat anda deg-deg an karena ayunan ini sangat panjang dan mengarah ke langit, namun dibawahnya merupakan jurang haha.

Nah tebing unik ini berwarna kuning oranye dan alami, ditumbuhi pohon-pohon kecil dibeberapa titiknya, mirip tebing yang ada di film Avatar itu lhoh hehe. Istimewanya, terdapat sawah hijau nan luas yang bisa sobat lihat dari ketinggian, terasering sawahnya bisa bikin sobat adem ayem deh, tinggal nambahin gubug yah biar bisa mirip ending film The Avengers: Infinity Wars, ala Thanos selesai berperang hehe.

Oh iya, sobat bisa melihat indahnya Danau Rawapening dari atas sini lho, kelihatan luas banget dengan rumah-rumah kecil disekililingnya, pokoknya mantap deh. Jika sobat pernah melihat jembatan tebing di China, mungkin jembatan ini adalah yang pertama kali di Indonesia.


AKSES LOKASI

Bagi sobat-sobat yang ingin berkunjung kesini silahkan buka Maps di Smarphone sobat dengan kata kunci "Wisata Alam Gumuk Reco", pastikan sobat bisa membaca dan menggunakan GPS ya. Atau jika manual, sobat bisa cari dulu Pasar Gilang Banyubiru - Kabupaten Semarang, dari situ akan ada petunjuk menuju Gumuk Reco Sepakung.

Jika sobat dari arah Semarang, Kendal, Demak, Kudus, Jepara, Pati, Rembang, Blora dan Purwodadi, silahkan menuju Terminal Bawen Kabupaten Semarang, dari Terminal Bawen ambil arah Banyubiru via JLA (Jalan Lingkar Ambarawa) hingga sampai di Pasar Gilang Banyubiru.

Jika sobat dari arah Sragen, Wonogiri, Solo, Klaten, Boyolali dan Salatiga, silahkan menuju Pasar Gilang Banyubiru via JLS (Jalan Lingkar Salatiga).

Untuk sobat yang berasal dari Jogja, Purworejo, Kebumen, Wonosobo, Temanggung dan Magelang silahkan menuju Pasar Gilang Banyubiru via Ambarawa, bisa lewat jalan alternatif Brongkol maupun JLA (Jalan Lingkar Ambarawa) kearah Banyubiru.

Nah semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk sobat-sobat semua, silahkan tonton video dibawah jika sobat penasaran dengan Jembatan Tebing Gumuk Reco Sepakung.








Belum ada Komentar untuk "VIRAL, JEMBATAN TEBING PERTAMA DI INDONESIA WISATA GUMUK RECO SEPAKUNG "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel