Keren, Taman Simpang Lima Purwodadi yang baru

Simpang Lima merupakan landmark penting di Kota Purwodadi, menghubungkan beberapa titik penting bagi pejalan, atau pelintas baik antar daerah, kota, maupun provinsi.

Simpang Lima Purwodadi

Yak halo sobat - sobat semua, bagaimana keadaan kalian hari ini ?, semoga sehat selalu yaa.

Nah kali ini saya mau sharing ke sobat - sobat semua, tentang salah satu taman baru yang berada di pusat Kota Purwodadi yakni Simpang Lima Purwodadi.

Taman ini sebenarnya sudah ada sejak dulu, namun hanya berupa tugu besar yang dikelilingi lapangan dengan rumput hijau. Nah pertengahan tahun 2019 lalu taman ini dipagari seng memutar dan tidak dibuka untuk umum. Usut punya usut taman ini ternyata sedang dalam tahap pembangunan bersamaan dengan taman - taman lain di Kota Purwodadi seperti Taman Nglejok, Taman Segitiga Emas dan Taman Ir. Soekarno.

Nah untuk taman ini sendiri selesai pada akhir tahun 2019 dan diresmikan pada tahun 2020 oleh Bupati Grobogan - Sri Sumarni, bersamaan dengan taman - taman lain.

Taman Simpang Lima Purwodadi yang baru ini tampil lebih keren dengan nuansa merah hijau. Cat merah mewarnai beberapa bangunan dibawah tugu dan disampingnya, sedangkan warna hijau berasal dari warna rumput yang ada disini.

Taman ini dilengkapi dengan area jogging dengan rute melingkar mengelilingi tugu, beberapa tanaman palem juga ditanam di area paling luar mendekati jalan raya mengelilingi tugu dari jauh. Taman ini 50 persen sudah cor, 50 persen masih tanah dan dari kedua hal tersebut ada sebuah titik - titik penting yakbi biopori yang berfungsi untuk penyerapan air.

Nah untuk sobat - sobat semua yang melintas disini, dari arah Solo, Sragen, Blora, Rembang, Pati, Kudus, Demak dan Semarang atau sebaliknya silahkan mampir sejenak di Taman Simpang Lima Purwodadi yang baru.

Jika sobat penasaran dengan taman ini, silahkan lihat video dibawah yaaa.

 


 

 


Belum ada Komentar untuk "Keren, Taman Simpang Lima Purwodadi yang baru"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel