9 COWORKING SPACE di Stasiun Kereta Api Indonesia

Bicara tentang KAI atau Kereta Api Indonesia, badan usaha ini tak henti-hentinya mengeluarkan inovasi-inovasi terbarunya yang selalu diterapkan baik di dalam Kereta maupun di Stasiunnya, salah satu yang terbaru adalah Coworking Space.


Coworking Space Stasiun Tawang Semarang

Coworking Space adalah tempat kerja bersama yang dibangun oleh KAI untuk menampung para pekerja diluar kantor seperti seorang Traveller, Blogger, Freelancer maupun pekerja kantoran lainnya yang sedang bertugas diluar kantor. Jadi intinya Coworking Space seperti sebuah kantor tak tetap yang bisa digunakan oleh penumpang kereta api di stasiun. Selain itu tempat ini juga diharapkan dapat menarik perhatian serta menjadi wadah anak-anak muda terutama para generasi millenial.

Coworking Space ini juga diharapkan mampu menjadi tempat sementara bagi pekerja yang berada di stasiun untuk tetap aktif menyalurkan hobi, kerja dan tugas meski sedang tidak dirumah maupun ditempat kerja sembari menunggu kereta datang.

Tempat ini tidak dibagun begitu luas, namun sangat produktif dan didesain begitu menarik untuk menarik perhatian penggunanya. Ruangan ini terdiri dari tempat duduk yang sebanyak 16 seat yang dilengkapi dengan meja. Selain itu juga dibekali fasilitas seperti charger listrik dan koneksi internet

Adapun syarat untuk bisa memakai ruangan ini bagi penumpang kereta api adalah cukup dengan menunjukkan Boarding Pass sesuai tanggal keberangkatan atau kedatangan. Pengguna dapat menggunakan ruangan ini selama maksimal 2 jam saja setiap kunjungan.

Saat ini terdapat sembilan Coworking Space di Stasiun Kereta Api Indonesia yang terletak di Stasiun Bandung, Stasiun Jember, Stasiun Surabaya Gubeng, Stasiun Yogyakarta, Stasiun Semarang Tawang, Stasiun Cirebon, Stasiun BNI City, Stasiun Juanda dan Stasiun Gambir.


Belum ada Komentar untuk "9 COWORKING SPACE di Stasiun Kereta Api Indonesia"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel