WISATA WADUK RASA PANTAI DI WISATA EMBUN BENING KEDUNGOMBO

Musim hujan masih berlalu ya gaes, masih deres - deresnya dan masih setia menemani hari - hari kalian, ya gak sih haha. Nah karena itu juga udah pasti kalau mau jalan - jalanpun harus tepat timingnya dan pastinya harus wisata baru ya gak ?. Nah 2 hal tersebut kayaknya pas kalau sobat mampir di Embun Bening Kedungombo.

 

WISATA WADUK RASA PANTAI DI WISATA EMBUN BENING KEDUNGOMBO

DOLAN DADAKAN

Sore itu sekitar jam 14.00 saya dan keluarga motoran dari arah Purwodadi ke selatan, karena cuaca agak redup dan sedikit panas kami langsung cus otw dah. Cuma belum tahu juga mau kemana, akhirnya kita asal jalan aja dulu kearah Sedadi - Karangsono.

Jadi udah ditentuin nih diperjalanan, kita mau ke Wisata Waduk Kedungombo, cuma belum tahu juga nanti ke wisata yang mana, karena di sekitar Waduk Kedungombo ada beberapa wisata sobat. 

Dari dolan dadakan hingga mutusin ke wisata dadakan, rutepun dadakan hahaha.

 

KEDUNGOMBO VIA KARANGSONO

Sebenarnya kalau dari arah Purwodadi menuju Waduk Kedungombo ada jalan Raya Purwodadi - Solo yang sudah menjadi jalan utama menuju Waduk Kedungombo. Ada juga jalan memutar via Juwangi, cuma rute ini jauh sekali gaes walaupun jalannya bagus. Kalau via jalan Raya Purwodadi - Solo tadi sebenarnya jalannya bisa cepat dan kenceng, cuma kalau tidak hati - hati bisa terkena jebakan jalan berlubang, belum lagi jalan cor yang pecah dan bergelombang.

Nah jadi kita dadakan lewat Sedadi - Lajer kearah Karangsono sobat. Jalannya ada yang bagus, ada yang rusak, ada yang berlubang dan ada yang berbatu maupun tanah. Wow ya hehe, kalau tidak dalam kondisi hujan masih bisa dikondisikan kok, cuma kalau hujan yang berbahaya tuh yang area jalan tanah sobat, bisa auto nyeblok wkwkwk.

Moga aja ada respon dari pemerintah setempat ya, karena jalan ini tuh sebenarnya cepet banget karena bisa jadi jalan pintas kearah Waduk Kedungombo. Ada pemandangan sungai gede banget mendekati Geyer - Kedungombo, saya kurang tahu nih nama tempatnya.


EMBUN BENING KEDUNGOMBO

Nah setelah sampai tepat didepan Waduk Kedungombo, kami kearah kanan (juwangi) dan segera melaju sambil memilah - milah daftar wisata yang mau kita tuju nih. Yap tepat banget karena mau gerimis dan buru - buru akhirnya kita masuk di Wisata Embun Bening Kedungombo.

Wisata ini merupakan wisata baru sobat, lokasinya masih masuk di wilayah Kabupaten Grobogan, kalau sebelahnya - Wisata Kedung Cinta, masuk wilayah Kabupaten Boyolali.

Untuk tiket masuk wisata sebesar Rp. 10.000/ orang dan free sebotol air mineral, murah kan. 

WISATA WADUK RASA PANTAI DI WISATA EMBUN BENING KEDUNGOMBO


SPOT FOTO EMBUN BENING KEDUNGOMBO

Karena masih baru, wisata ini masih dalam tahap pembangunan sobat, namun kalau bicara masalah spot foto, hmm ada banyak banget lho, gak bisa saya sebutin satu per satu, habisnya hujan hehe.

Sambil menunggu hujan kita duduk santai diatas tikar yang disediakan di area pendopo yang menghadap kearah Waduk. Pemandangannya super - super cantik sobat seakan ada diatas pantai, padahal ini di Waduk lho hehe. Menikmati dinginnya hujan, kami pesan pop mie panas, es teh dan 2 porsi ikan bakar. Untuk harga minuman dan pop mie masih harga wisatalah murah kok, untuk satu porsi ikan bakar seharga Rp. 25.000.

Nah buat sobat - sobat semua yang mau kesini pastikan berangkat pagi ya, biar gak kena hujan dan pastinya aman. Kalau berangkat sore seperti kita - kita, jadinya kena hujan deh hehe. Wisata ini bisa sobat tuju dari arah Purwodadi, Sragen dan Boyolali. Silahkan cari di Maps dengan kata kunci Embun Bening Kedungombo, pasti ketemu. 

Buat sobat yang penasaran dengan wisatanya bisa cek video dibawah ya







Belum ada Komentar untuk "WISATA WADUK RASA PANTAI DI WISATA EMBUN BENING KEDUNGOMBO"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel